Adipala – Dalam menyambut kesiapan belajar pada tahun pelajarna 2022/2023 yang menggunakan kurikulum merdeka, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Cilacap melalui Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan Kecamatan Adipala mengadakan Bimbingan Teknis Impelementasi Kurikulum Merdeka (IKM) bagi kepala sekolah dan guru kelas 1, guru kelas 4, guru pendidikan agama, dan guru PJOK.

Pelaksanaan IKM ini berlangsung dari Rabu, 6 Juli 2022 sampai dengan Sabtu 9 Juli 2022 yang dibagi menjadi tiga tempat yang berbeda. Lokasi tersebut adalah untuk kepala sekolah se kecamatan Adipala berada di aula Koorwil Bidang Pendidikan Kecamatan Adipala, guru kelas 1 dan guru agama di SD Negeri Adipala 01 sementara guru kelas 4 dan guru PJOK berada di SD Negeri Adipalal 03.

Pembahasan dari IKM sendiri sangat keren dan membuat guru dan kepala sekolah bersemangat. Dari pembelajaran menggunakan platform atau aplikasi guru mengajar yang dapat diakses melalui guru.kemdikbud.go.id. Sampai pada peningkatan pembuatan modul ajar dan proyek portofolio profil Pancasila. Selama kegiatan Bimtek IKM berlangsung para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok agar memudahkan dalam metode proyek dan portofolio hasil bimtek tersebut.